Sebuah cerita kecil untuk sahabat-sahabat Tuhan
Bahwasannya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya (mazmur 118:1)
28 Juni 1987, tepatnya di Gereja Paroki Tri Tunggal Maha Kudus Tuka, seorang laki-laki yang memutuskan untuk mengabdi dan menyerahkan diri sepenuhnya untuk melayani Tuhan dalam hidupnya dithabiskan sebagai seorang imam. laki-laki itu bernama Raymundus Sudhiarsa dengan ordo kongregasi SVD.
Beliau tidak lain dan tidak bukan adalah kakak laki.laki dari bapak saya. Putra kedua dari 7 orang bersaudara dari kepala keluarga I ketut Redog.
28 Juni 2012, berati tepat 25 tahun romo Rai mengabdikan dirinya untuk Gereja dan Tuhan. sebuah pesta kecil keluarga berikan untuk dirinya. hanya sebgai peringatan dan hadiah kecil untuk seseorang yang sudah menjadi kebanggaan keluarga dan menjadi abdi Yesus di dunia ini.
persiapan acara sudah dipersiapkan lebih dari satu bulan sebelum tanggal ini. dan kebetulan semua keluarga besar romo Rai bersedia mendukung untuk kelangsungan acara ini. sehingga acara peringatan pesta perak 25 tahun Imamat romo Rai dapat berlangsung.
kira-kira sekitar 300 orang menghadiri acara yang dilangsungkan di rumah keluarga besar I ketut Redog. tidak hanya dari keluarga saja. tamu undangan, temanm-teman, beserta dengan kerabat. mereka yang hadir juga tidak hanya beragama Katholik, tetapi ada juga yang Hindu, Kristen, Islam, bahkan Budha. kami semua saling menghormati dan menghargai satu sama lain. sebuah kondisi yang sangat mengharu biru karena rasa tenggang rasa yang besar.
ucapan Puji dan Syukur yang sebesar.besarnya kepada Tuhan Yesus dan allah bapa yang sudah menaungi kami semua. semoga engkau selalu memberkati kami umatmu terutama dan khususnya Rm. Rai yang sudah menjadi abdimu dengan sakramen imamatnya. berkatilah kami semua dalam perjalan kami di dunia fana ini agar kami selalu menjadi pewarta sabdamu. amin.....
IMAMATKU ZIARAHKU
Diposting oleh
ignatius putu premadi
Jumat, 29 Juni 2012
0 komentar:
Posting Komentar